ANTM-KS Bangun Pabrik Baja
INILAH.COM, Jakarta -
PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) menggandeng PT Krakatau Steel (PT KS) membangun pabrik baja senilai US$ 60 juta di Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.
"Peletakan batu pertama menandai pembangunan pabrik besi baja tersebut rencananya dilakukan pada 10 November 2008," kata Gubernur Kalimantan Selatan, Rudi Arifin, usai mengikuti rapat di kantor Wapres, Rabu (13/8).
"Peletakan batu pertama menandai pembangunan pabrik besi baja tersebut rencananya dilakukan pada 10 November 2008," kata Gubernur Kalimantan Selatan, Rudi Arifin, usai mengikuti rapat di kantor Wapres, Rabu (13/8).
Persiapan pembangunan pabrik besi baja tersebut telah berlangsung sejak dua tahun lalu. Untuk pembangunan pabrik tersebut keduanya membentuk perusahaan patungan yang dinamakan PT Meratus Jaya Iron & Steel."Pemprov Kalimantan Selatan menyiapkan 200 hektare lahan yang nantinya dihitung sebagai penyertaan modal," kata Rudi.
Dirut PT KS, Fautwar Bujang, mengungkapkan pembangunan pabrik dijadwalkan selesai pada Mei 2010. Komposisi kepemilikan saham adalah 66% PT KS dan 34% PT Antam. "Kemungkinan nanti komposisinya akan terdelusi jika tanah milik Pemprov Kalsel selesai dihitung sebagai penyertaan modal," kata Bujang.
Dijelaskan, pabrik tersebut memiliki kapasitas produksi sebesar 315 ribu ton per tahun. Pabrik baja ini akan menghasilkan gas buang yang bisa dipergunakan sebagai sumber pembangkit listrik berkapasitas 30 megawatt.
No comments:
Post a Comment