BUMI Senin,,berpeluang tetap naik dengan tahanan
BUMI memang tetap menarik untuk ditradingkan, seakan membuat segala rumor dan news yang ada baik dan buruknya tentang emiten ini tetap dilahap investor dan trader.
Kalau anda ingat petinju Legendaris Mohammad Ali,, gaya bertinjunya adalah senang dipukul lawan,,seakan-akan membuat akan kalah, dan saat ingin menang dibuat akan kalah; demikian juga BUMI. Semakin dia dipukul maka semakin kuat dan menarik,,, coba lihat saham lain yang bisa turun naik sesemarak BUMI; kayaknya saya belum lihat yah.
Seiring dengan keluarnya saham ini dari LQ 45, malah volume transaksi dan value menjadi nomor 1 dua hari berturut. Dan kenaikan hari ini 23,64% dari penutupan kemarin menjadi Rp. 680 (naik Rp. 130) rentang 570 - 680 ( untung maksimal Rp. 110) maka menjawab seakan-akan BUMI seperti sering dihujat, tapi kadang diuber juga; persis Mohammad Ali yang dicemooh "Si Mulut Besar" dan sering membuat lawannya "gedek".
Selamat deh yang sudah gajian minggu ini dari cuan BUMI... saya kecepetan lepas di 590 dan 650,,,tapi lumayan bisa senyum2 buat belanja sebulan aman heheheh. BUMI apapun kata orang dan analis; tetaplah menarik seperti "Si Mulut Besar" atau "Kontroversial" kadang membuat sakit tapi kadang membuat gembira.
Senin BUMI masih akan melanjutkan golden crossnya dengan tahanan,,TP tetap 1000
Koreksi sedikit jamak,,BUMI di bawah 1000 layak dilahap
No comments:
Post a Comment