BEI Buka Informasi Pasar Modal di Cirebon
Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana membuka Pusat Informasi Pasar Modal (PIPM) kantor perwakilan Cirebon yang akan melayani nasabah atau investor di Cirebon,Kuningan, Majalengka dan Indramayu.
Menurut Kuasa Perwakilan PIPM Cirebon Ariffianto kantor PIPM Cirebon ini akan mulai beroperasi pada awal Bulan Februari 2009 berkantor di Jl Kesambi Kota Cirebon.
"Kami sebenarnya sudah merencanakan cukup lama untuk membuka perwakilan di Cirebon dan baru Februari ini akan siap beroperasi," katanya.
Cirebon, kata dia, merupakan kota kesepuluh diantara kota lain yang sudah memiliki kantor perwakilan. Terakhir kantor perwakilan PIPM dibuka di Jogjakarta akhir tahun lalu.
Menurut Arif, Kota Cirebon menjadi salah satu kota yang dipilih untuk dibuatkan kantor perwakilan karena melihat potensi perekonomiannya yang terus berkembang termasuk transaksi pasar modalnya.
Namun bagi investor yang ada di Cirebon selama ini melakukan transaksi perdagangan atau mencari informasi terkait pasar modal selalu kesulitan dan harus mencarinya langsung ke Jakarta.
"Kehadiran PIPM ini ternyata disambut baik kalangan investor Cirebon. Mereka merasa akan terbantu dengan adanya kantor perwakilan disini."
Di Cirebon sendiri sebenarnya ada Sinar Mas Securitas namun masih belum melakukan transaksi langsung di Cirebon dan masih harus ke kantor pusatnya di Jakarta. Itupun hanya sekedar trading saja bukan
melayani pasar modal.
Terkait krisis global yang masih akan berlangsung, Arif mengatakan ada sedikit banyak berpengaruh terhadap kepercayaan masyarakat terkait bisnis pasar modal.
"Kehadiran PIPM ini untuk memberikan informasi dan edukasi terkait pasar modal. Nah, termasuk memberikan penjelasan kepada masyarakat dan investor Cirebon terkait krisis global dan pengaruhnya kepada pasar modal."
Arif sendiri optimis bisnis pasar modal di Cirebon akan berkembang. Karena selain memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pasar modal, PIPM juga akan membantu perusahaan lokal Cirebon yang ingin go publik atau menerbitkan obligasi sebagai salah satu cara mendapatkan dana pengembangan perusahaan.
"Menurut informasi ada sejumlah perusahaan yang berencana go publik."
Sementara itu Manager PT Trimegah Securitas Bandung Asep Saifudin mengatakan bersamaan dengan dibukanya PIPM Cirebon tersebut operasional Trimegah di Cirebon juga dimulai.
"Kantor Trimegah menyatu dengan PIPM Cirebon dan siap untuk mengembangkan bisnis pasar modal di Cirebon." Selain Trimegah rencananya akan ada juga perusahaan sekuritas lain yang membuka kantor pelayanan di PIPM tersebut.
No comments:
Post a Comment