Wednesday, January 14, 2009

Rekomendasi dari Seputarsaham.com

Rekomendasi Seputar saham.com

JAN 15, 2009

Dow semalam kembali turun dan ditutup melemah 248 poin di 8200, sementara nikkei sendiri pagi ini sudah turun 303 poin pada pukul 9:14 am waktu setempat.

Sebaiknya investors mulai waspasa mengingat sudah 5-6 hari ini indeks dow mengalami penurunan terus menerus.

Penyebab dow turun semalam adalah krn pelaku pasar di sana berekasi negatif thd data retail sales yg turun tajam dan di atas perkiraan analis (retail sales turun 2.7% sementara perkiraan analis 1.2%).

Pelaku pasar di AS juga masih was-was dgn industri keuangan di sana krn masih banyaknya yg akan melaporkan kerugian di kuartal ke empat 2008 spt Deutsche Bank AG dan Citigroup.

Utk ihsg sendiri hari ini diperkirakan masih akan tertekan dgn saham-saham tertentu masih bisa bertahan atau bahkan naik.

Beberapa saham yg diperkirakan masih cukup kuat utk tidak terkoreksi adalah spt ADRO, TLKM, PGAS, ASII, AALI, INDF dan ISAT.

Namun secara umum ihsg akan melemah dan hampir semua saham cenderung tertekan.

Investors sebaiknya melakukan bargain buying thd saham-saham spt BMRI, BBRI, ASII, INDF, PGAS, atau ISAT krn kemungkinan saham-saham tsb lebih tahan thd koreksi utk sementara waktu ini.










No comments: